Prestasi



Juara 1 mendrible Bola (Acara Lifebouy) 
     Acara ini diselenggarakan oleh Lifebouy pada tanggal 13 Juli 2008 di Alun alun Utara, Yogyakarta dan diliput oleh salah satu media televisi yaitu RBTV. Pada kompetisi ini ternyata ada beberapa tantangan diantanranya mendrible melewati jalan yang ramai, pada pos pertama diharuskan melewatirintangan pertama yaitu mendrible melewati beberapa panitia dan dipos kedua diharuskan menjugling bola dengan menggunakan skill. Dan akhirnya BETA berhasil masuk finish pertama setelah mengalahkan ratusan orang peserta dari beerbagai daerah dijawa.
Juara 1 One on One Futsal (Djarum Super Soccer 2008)


 
     

      BETA berhasil menjadi Juara 1 One on One Futsal Djarum Super Soccer Cage 2008 di Bandung setelah mengalahkan para peserta lainnya. Kompetisi ini diadakan pada tanggal 24 Agustus 2008 di Bandung Super Mall. Sebelum kompetisi tersebut ternyata BETA mendapat demam dikarenakan cuaca yang kurang memungkinkan di Bandung. Tapi dengan antusias untuk mendapatkan juara 1, BETA dengan penuh semangat mengikuti lomba ini. Dan akhirnya menjadi juara 1. Di Final BETA berhasil mengalahkan Madi dengan hasil 4-1. Sebelum kompetisi di Bandung ini, BETA berhasil juga menjadi juara 2 di Yogyakarta pada tanggal 13 Juli 2008 dan Juara 2 di Jakarta 3 Agustus 2008.
Foto: (Ketiga dari kiri bawah)


Juara 1 Hyundai Freestyler Competition 2008


     Hyundai Freestyle Competition ini diadakan pada tanggal 14 Juni 2008 di Pondok Indah Mall 1 Lantai 1. Kompetisi ini merupakan pertama kalinya BETA mengikuti kompetisi Freestyle dan langsung mendapat Juara 1. Pada awalnya BETA dengan tidak sengaja melihat sebuah koran Bola, dimana didalam koran tersebut terdapat sebuah iklan yang akan mengadakan kompetisi freestyle dijakarta. Pada kesempatan ini BETA menanyakan info kompetisi kepada panitia melalu sms, dan dengan senang hati panitia mengundang BETA untuk mengikuti kompetisi ini.

     Pada waktu itu BETA berdomisili diYogyakarta. Walaupun jauh dari Jakarta BETA dengan sangat antusias ingin mengikuti kompetisi ini. Dan hasilnya diluar dugaan, BETA berhasil menjadi Juara setelah mengalahan Beberapa freestyler Favorit Juara pada kompetisi itu. Freestyler yang menjadi favorit juara diantarnya Suja (Yogyakarta) dan Bayu (Jakarta). Pada kompetisi ini yang menjadi juri adalah Ulil (Perwakilan Freestyler) dan dari Perwakilan Hyundai.

Juara 1 Freestyler Competition (Best of the Best 2009)


    Kompetisi ini diadakan pada tanggal 20 Desember 2009, Dilapangan Futsal Galaxy Ancol. Yang menjadi Juri pada kompetisi ini adalah Bayu (Perwakilan Freestyler) dan Vennard Hutabarat. Pada kompetisi ini, banyak bermunculan freestyler, ada dari beberapa kota diantaranya Yogyakarta, Bekasi, Bogor, Tangerang, Jakarta, Bintaro, dan lainnya. Untuk kedua kalinya BETA berhasil menjadi juara 1 (sebelumnya pada Hyundai Freestyler Competition), Pada Grand Final BETA (domisili Yogyakarta) berhasil mengalahkan Erwin dari Jakarta setelah battle 2x 30 detik.


Juara 1 League Freestyle Competition 2010

     Kompetisi ini diadakan pada event PRJ (Pekan Raya Jakarta) pada tanggal 26 Juni 2010. BETA berhasil menjadi Juara 1 setelah mengalahkan Freestyler Ipank dari Tangerang di Grand Final. Dan juga mengalahakan Freestyler ardhy dari bogor dibabak semifinal. BETA mengikuti kejuaraan ini karena setelah kejuaraan tersebut, harus mengisi acara Nonton Bareng di Cilandak Town Square event Intersport Gudang Garam...

Juara 1 League Freestyle Competition 2011


     Tanggal 3 Juli 2011, kembali untuk ketiga kalinya LEAGUE mengadakan kompetisi freestyle di Jakarta, tepatnya pada Event PRJ (Pekan Raya Jakarta 2011). Pada kompetisi ini hadir beberapa freestyler dari luar jakarta diantaranya dari medan, bali, wonosobo, tangerang, bogor. Juri pada kompetisi ini yaitu Rofin Rofiano (Brand Ambassador Speed) yang didatangkan dari Yogyakarta.

      Pada tahun sebelumnya tepatnya pada tanggal 26 Juni 2010. BETA merupakan juara 1 LEAGUE Freestyle Competition 2010, Sehingga pada tahun 2011 merupakan tittle untuk mempertahankan juara. Dan akhirnya BETA mempertahankan juara 1 LEAGUE Freestyle Competition

     Sebelum mendapat Juara 1, BETA melewati beberapa babak diantarnya babak audisi yang mengharuskan perform selama 2 menit, kemudian babak perdelapan final dimana BETA berhasil mengalahkan freestyler dari medan yang bernama Ilham, di babak semifinal BETA juga berhasil mengalahkan freestyler dari medan yang bernama Cristian dan akhirnya di babak Final BETA berhasil menjadi juara setelah mengalahkan Zaki (freestyler dari Jakarta). Dan ini untuk keempat kalinya BETA berhasil menjadi Juara 1 dari tahun 2008 hingga 2011.
Juara 1 Online Hemaviton Competition 2011


     BETA berhasil menjadi Juara 1 pada Online Hemaviton Competition dengan mengupload sebuah video ke Youtube. Setelah diumumkan menjadi Juara 1, BETA dihubungi Panitia untuk menerima hadiah di Bekasi. Dan yang spesial yaitu hadiah tersebut berupa Ipod Nano 6th dan diberikan langsung oleh Cristiano Gonzalez (Pemain Timnas).

Juara 1 Nasional MSG Indonesia Freestyle Open 2012





     Turnamen ini digelar dengan standar internasional karena selain mendatangkan freestyler kelas dunia, yaitu PWG dari Swedia, Tokura dari Jepang dan Legend Freestyler Nam the man dari Vietnam untuk melakukan eksebisi sekaligus menjadi juri. Tetapi delapan besar dari turnamen tersebut akan disertakan untuk mengikuti turnamen MSG ASIAN FREE STYLE FOOTBALL, yang juga digelar di kota Jakarta. 

          Turnamen ini melibatkan lebih dari 40 freestyler dari seluruh penjuru Indonesia. MSG menggelar turnamen tersebut sebagai komitmen untuk membantu perkembangan olahraga di Tanah Air. Dan pada kompetisi ini Gelar Juara Nasional diberikan kepada Beta dari tim Freestyler Crew (Jakarta) yg mengalahkan Mario dari tim UST Indonesia (Tangerang) dibabak Grand Final,
      
Juara 1 League Freestyle Competition 2012

     Kompetisi ini diadakan lagi pada event PRJ (Pekan Raya Jakarta) untuk keempat kalinya pada bulan Juli 2012. BETA berhasil menjadi Juara 1 untuk ketiga kalinya secara beruntun dari tahun 2010-2012 setelah mengalahkan Freestyler Wiliam dari Bogor di Grand Final. BETA merupakan juara Nasional Freestyle Open tahun 2012 harus mempertahankan gelar walapun dibabak 16 besar sudah bertemu langsung dengan Ardi Freestyler dari Bogor yang merupakan salah satu lawan terberat di kompetisi ini

Rekor Muri Jugling Terlama di Indonesia


       Proses Pelantikan ASSI diawali dengan atraksi Oleh Asosiasi Freestyle Soccer Indonesia, Lima orang memainkan kemahirannya mengolah bola dengan berbagai macam gaya. Dan pada waktu bersamaan, di tengah lapangan Kemenpora juga dilakukan kompetisi juggling bola skill oleh 150 anak muda yang tergabung dalam ASSI baik itu Freestyler Bola atau pun pemain sepakbola/pemain futsal. Mereka yang paling lama memainkan bola tanpa jatuh ke tanah, akan dinyatakan sebagai juara.
       Dan Pemenang untuk Kompetisi Jugling Bola terlama jatuh kepada Sumarlin Beta dengan durasi waktu 3 jam lebih setelah mengalahkan 150 orang dari seluruh indonesia dan sekaligus menjadi pemegang rekor Jugling bola Terlama di Indonesia.
Penghargaan Pendatang Baru Terfavorit Indonesia Movie Award 2015


              BETA mendapat penghargaan Pendatang Baru Terfavorit di Indonesia Movie Award 2015 berkat Film yang dimainkannya yaitu Garuda 19 Movie. Garuda19 Movie disutradarai oleh Andi Bachtiar Yusuf dengan penulis naskah yaitu Swastika Nohara. Film Garuda 19 Movie diProduksi Oleh Mizan Production dan Pertamina Foundation. Film ini bercerita tentang proses Indra Sjafri dalam mencari pemain muda diseluruh pelosok indonesia untuk mewakili indonesia di Tim Nasional U-19.

Detail Prestasi BETA


Tahun 2000 :Juara 2 Kompetisi Sepakbola (Kompetisi Daerah Nunumeu-Oebesa Soe (TTS).
Tahun 2001 :Juara 4 Kompetisi Sepakbola (Bupati Cup), Soe (TTS)
Tahun 2002 :Juara 1 Kompetisi Sepakbola (Antar Se-Smu Kota Soe), Soe (TTS)
Tahun 2003 :Juara 2 Kompetisi Sepakbola (Bupati Cup), Soe (TTS)
Tahun 2004 :Juara 1Kompetisi Sepaknola (Bupati Cup), Soe (TTS)
Tahun 2005 :Juara 3 Sepakbola (Civil League UII), Yogyakarta
Tahun 2006 :Juara 2 Tenis Meja (Gelegar Lem FTSP), Yogyakarta
Tahun 2006 :Juara 1 Sepakbola (Civil League UII), Yogyakarta
Tahun 2007 :Juara 1 Sepakbola (Turnamen Se-Sulawesi), Yogyakarta
Tahun 2008 :Juara 1 Futsal (UGM Cup) Gor UII, Yogyakarta
11 Mei 2008 :Juara 2 Freestyle Competition (Road To Euro), Yogyakarta
14 Juni 2008:Juara 1 Freestyler Competition (Hyundai Euro Fest), Jakarta
13 Juli 2008 :Juara 2 One On One Futsal (Djarum Super Soccer), Yogyakarta
13 Juli 2008:Juara 1 mendrible Bola (Acara Lifebouy) Alun-Alun Utara, Yogyakarta
3 Agustus 2008:Juara 2 One On One Futsal (Djarum Super Soccer), Jakarta
24 Agustus 2008:Juara 1 One On One Futsal (Djarum Super Soccer), Bandung
18 Oktober 2008:Juara 3 One On One Futsal (Grand Final Djarum Super Soccer)Depok.
Oktober 2008 :Juara 3 Kompetisi Sepakbola (Bupati Cup), Soe
20 Desember 2009 :Juara 1 Freestyle Competition (Best of the best), Jakarta
26 juni 2010 :Juara 1 League Freestyle Competition (Jakarta)
13 maret 2011:Juara 1 Futsal Competition,Event Komunitas Inter (Semarang)
26 juni 2011  :Juara 1 Hemaviton Online Freestyle Competition (Jakarta)
3 juli 2011 :Juara 1 League Freestyle Competition (Jakarta)            
19 mei 2012 :Juara 1 Nasional MIFO (MSG Indonesia Freestyle Open) 2012
2 juni 2012 :Juara 1 League Freestyle Competition (Jakarta) 
19 Mei 2015: Pendatang baru terfavorit Indonesia Movie Award 2015
20 Agustus 2015: Rekor Muri Jugling Terlama di Indonesia selama 3jam 20menit.
13 September 2015: Juara 2 Pluit Village Freestyle Competition,Jakarta
10 September 2016:Juara 2 ASSI Freestyle Competition,Jakarta
25 September 2016: Juara Nasional Grup duo Indonesia Freestyle Football Competition 2016


#BetaFreestyler #FreestyleSoccerIndonesia #FreestyleSoccerJakarta #FreestyleFootballIndonesia #SumarlinBeta #FreestyleBola #FreestyleSoccer